festival budaya Jawa
Surabaya-Suasana atrium utama JMP II kemarin begitu riuh. Suara tabuh konang, demung, saron, ada kenong, gender, gong, slentem, siter dan seruling saling bersautan. Itulah yang ditunjukkan 30 peserta Parade Musik GameLan 2012 yang digelar dalam festival budaya Jawa 2012.Seperti yang ditampilkan 35 siswa SDN Rangkah VI, Kapas Krampung. "Kita senang sekali bisa tampil, biar anak-anak kita bisa mengenal busaya jawa," kata Suhardi, guru SD Rangkah VI.
Para siswa menunjukkan kemahiran memainkan konsep medley. Dibuka dengan alunan gending mekarsari lalu caping gunung, para siswa yang baru belajar gamelan 6 bulan lalu itu meneruskan dengan lagu Suroboyo ngumandang dan Sri Kuning.
Agung Santoso, Manager Marketing JMP mengatakan, parade musik gamelan 2012 akan digelar 21 Oktober besok. "Hari ini (kemarin, red) ada tujuh peserta, sabtu sebanyak 11 peserta, dan hari terakhir 12 peserta," paparnya.
Menurut ia, parade musik gamelan tahun 2012 untuk meramaikan pusat budaya jawa kita menggelar festival budaya Jawa hingga 30 oktober.
"Tak hanya itu saja, event ini juga digelar dalam rangka menyambut HUT Jatim ke-67," katanya.
Selain parade musik gamelan, di JMP juga digelar koleksi museum empu tantular dan berbagai produk UKM se-Indonesia.
0 komentar: